IQNA

Dengan Adanya Pembatasan Covid-19; 

Perdana Menteri Malaysia Menekankan Penyelenggaraan Bazar Ramadan

13:47 - February 14, 2022
Berita ID: 3476465
TEHERAN (IQNA) - Perdana Menteri Malaysia telah mengumumkan bahwa Bazar Ramadan di negara itu tidak akan ditutup meskipun ada pembatasan Covid-19.

“Perdana Menteri Malaysia Dato' Sri  Ismail Sabri Yakoob telah meyakinkan pemilik bisnis dan industri bahwa tidak ada bisnis yang akan ditutup, meskipun ada peningkatan eksponensial dalam kasus Covid-19”, menurut IQNA, mengutip Malay Mail.

“Masalah ini mencakup Bazar Ramadan dan saya ingin tegaskan kembali bahwa kami tidak akan menutup bisnis apa pun. Tidak masalah apakah itu Idul Fitri atau bulan puasa atau pasar Ramadan atau pasar malam,” ucapnya.

Jual beli makanan dan produk yang berhubungan dengan Ramadan di Malaysia dikenal sebagai Bazar Ramadan dan diadakan sesaat sebelum Ramadan dan selama bulan ini di berbagai bagian negara. Dalam dua tahun terakhir, pasar ini ditutup atau dibatasi. (HRY)

 

4036027

captcha