IQNA

Pendaftaran 400 Peserta dalam Musabaqoh Alquran dan Hadis al-Mustafa India

23:10 - November 28, 2018
Berita ID: 3472695
INDIA (IQNA) - Sampai saat ini, 400 orang telah mendaftar dalam musabaqoh internasional Alquran dan hadis al-Mustafa di India.

Menurut laporan IQNA dari India, pendaftaran tahap awal musabaqoh internasional Alquran dan hadis al-Mustafa yang diadakan di India sedang berlangsung. Tahap ini akan diadakan dari 17 -28 November.

Babak final musabaqoh, yang akan diselenggarakan antara sekolah-sekolah ilmiah dan markas-markas Alquran Syiah India, akan diadakan pada bulan Januari. Sejauh ini, 400 orang telah mendaftar untuk berpartisipasi musabaqoh, dan batas waktu untuk berpartisipasi dalam musabaqoh masih berlangsung.

Ada 70 pusat Darul Quran dan markas Alquran yang aktif di India dan atas dasar ini, diharapkan lebih dari 1.000 orang akan berpartisipasi dalam musabaqoh ini. Namun, musabaqoh ini saat pendaftaran diadakan di 11 sekolah dan markas-markas Al-Quran.

Tahun lalu, 1581 orang mendaftar di tahap awal. Demikian juga 58 dari 70 sekolah dan markas-markas Alquran berpartisipasi dalam musabaqoh ini. Para juara periode sebelumnya adalah 102 orang. Babak final musabaqoh ini akan diadakan pada 9-10 20 Januari.

 

http://iqna.ir/fa/news/3767459

 

captcha